10 Hikmah Pernikahan Yang Harus Kamu Ketahui!!

Hikmah Pernikahan– Allah dan Rasul-Nya memerintahkan kita untuk menikah bukan tanpa sebab. Pasti dibalik perintah-Nya ada tujuan yang baik, yang mungkin manusia tidak mengetahuinya.

Pernikahan adalah cara  suci yang Allah pilih untuk menyatukan dua insan. Pernikahan adalah cara untuk menghormati perasaan dua orang yang saling mencintai.

Baca Juga : Laptop Gaming Terbaik Saat Ini

Pernikahan juga dilaksanakan untuk meraih ridho-Nya. Di dalam pernikahan ada suatu hikmah besar yang akan kita dapat nantinya.

Pernikahan juga bertujuan untuk menjaga kehormatan seorang perempuan sebagai seorang wanita. Karena seorang laki-laki yang berani melamar perempuan untuk dinikahi sama saja seperti dia menjaga keormatan perempuan tersebut agar terjaga dan ternodai oleh sesuatu yang tidak seharusnya.

Hikmah Pernikahan Dalam Agama Islam

Contents

Dalam suatu hal dapat dipastikan ada hikmah dibalik kejadian. Begitu juga dengan pernikahan, ada banyak hikmah yang dapat diambil diantaranya :

1). Terpenuhinya Kebutuhan Biologis

Kebutuhan Biologis (naluri seks) manusia adalah naluri yang pengaruhnya sangat keras dan naluri  yang sangat dibutuhkan jalan keluar.

Maka dari itu, islam memberi solusi yaitu melalui pernikahan. Pernikahan menjadi tempat untuk memenuhi kebutuhan biologis yang dibolehkan daan dihalalkan oleh islam.

2). Rezeki Makin Melimpah

Banyak orang yang menganggap bahwa menikah itu menambah beban hidup dan mengurangi jatah rezeki kita.

Tapi anggapan ini disangkal oleh agama islam, karena islam akan memperlancar dan memberkahi rezeki bagi setiap pernikahan yang dilandasi oleh Ridho-Nya.

Dari Jabir ra, Nabi Saw bersabda : “Tiga golongan yang berhak mendapatkan pertolongan dari Allah yaitu seorang budak yang berjanji untuk dirinya sendiri akan menebus dirinya dari majikannya dengan hati yang dipenuhi keimaanan kepada Allah, maka Allah mewajibkan diri-Nya untuk membelanya dan membantunya, kemudian seorang laki-laki yang menikah untuk menghindarkan diri dari zina maka Allah mewajibkan diri-Nya untuk membantunya dan memberinya rezeki” (HR. Dailami)

“Carilah dari kalian rezeki dalam prnikahan (dalam kehidupan berkeluarga)”(HR. Imam ad-Dailami diambil dari musnad Al-Firdaus).

3). Naluri Kasih Sayang

Manusia itu membutuhkan naluri untuk saling berkasih sayang. Manusia membutuhkan seseorang untuk melabuhkan kasih sayangnya.

Oleh karena itu Allah memerintahkan untuk melakukan pernikahan.

4). Memperoleh Pertolongan Allah Swt

laki-laki dan perempuan yang terikat dalam sebuah pernikahan akan mendapatkan pertolongan.

Sesuai dengan hadist Rasulullah Saw : “3 golongan yang berhak mendapatkan pertolongan dari Allah di hari akhir kelak yaitu: seseorang yang berjihad/berperang di jalan Allah, budak yang memerdekakan dirinya dari tuannya, dan perempuan dan laki-laki yang menikah untuk menjauhkan dirinya dari maksiat kepada Allah “(HR. Tirmidzi, Ibnu Hibban dan Hakim).

5). Membentuk Keluarga Yang Mulia

Pernikahan adalah jalan terbaik untuk memiliki keturunan dengan cara yang baik. Da pernikahan juga jalan terbaik untuk menanamkan akhlaq mulia kepada keluarga.

6). Menumbuhkan Rasa Tanggung Jawab

Menikah berarti menopang dan menambah tanggung jawab kita terhadap anak orang lain (terutama seorang pria).

Karena dalam pernikahan seorang suami memiliki tanggung jawab untuk mengurus anak dan istrinya. Laki-laki diwajibkan mencari nafkah untuk keluarganya sedangkan perempuan bertanggung jawab untuk menjaga harta serta anak-anaknya untuk suaminya.

7). Mendapat Pahala Berlipat

Salah satu hikmah pernikahan adalah memperoleh pahala yang berlipat ganda. Ketika kita memiliki semangat untuk beribadah maka itu akan berdampak positif pada keluarga dan saat itulah pahala kita berlipat ganda.

8). Bermesraan Tidak Lagi Berdosa

Ketika sebelum menikah, senyum dan pandangan kita pada lawan jenis  mengundang dosa namun ketika sudah menikah segala yang kita lakukan akan berbuah pahala.

Sesuai sabda nabi Saw :”maka Allah memperhatikan mereka berdua (pasangan suami istri) dengan penuh rahmat-Nya. Manakala suaminya merengkuh telapak tangan istrinya, maka bergugurlah dosa-dosa (suami-istri) tersebut dari sela-sela jari jemarinya “(Diriwayatkan Maisarah bin Ali dari Ar-Rafi’ dari Abu Sa’id Al-Khudzri r.a).

9). Menggenapkan Setengah Agama Islam

Ketika seseorang belum menikah maka amalan ibadah pemuda tersebut belum sempurna.

لايـتمّ نسك الشاب حتى يتزوج

” Tidak akan sempurna ibadah seorang pemuda hingga dia menikah”

( Thowus bin kais dalam kitab bidayah wa nihayah).

Menikah merupakan ibadah seumur hidup itulah kenapa pernikahan merupakan menyempurnakan setengah agama.

10). Menundukkan Pandangan

Menundukkan atau menjaga pandangan juga merupakan hikmah pernikahan.

Setelah menikah seseorang lebih mudah menjaga dan menundukkan pandangan dan juga menjaga hati.

Sekian

Semoga Bermanfaat 🙂

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh 🙂